Satu Desa Dua Relawan
Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Jepara melaksanakan kegiatan perekrutan dan pelatihan satu desa dua relawan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Kecamatan Bangsri dan Kembang pada tanggal 25-26 September 2019. Ini merupakan agenda dari PMI Kabupaten Jepara dalam rangka meningkatkan kapasitas sumebdaya manusianya melalui program pembinaan generasi muda selaku relawan.
Karena alam begitu banyak menyimpan rahasia yang tidak bisa ketahui atau kita duga, kadang alam terlihat sangat indah dengan pesonanya yang sering memanjakan mata kita sejauh memandang. Tetapi dibalik itu semua jangan kita lupakan bahwa alam juga menyimpan banyak beraneka ragam ancaman bencana yang merugikan, baik kerugian materi maupun non materi.
Bencana merupakan sederetan aktivitas yang tidak bisa kita duga kapan datangnya, dimana terjadinya dan kepada siapa bencana itu menimpanya. Yang bisa kita lakukan adalah meminimalisir resiko dari bencana tersebut. Untuk itu, PMI sebagai salah satu organisasi kemanusiaan ikut andil dalam upaya Kesiapsiagaan dalam menghadapi Bencana dengan berorientasi pada pemberdayaan masyarakat setempat agar dapat bertindak mandiri dalam penanggulangan bencana sehingga resiko akibat bencana dapat berkurang.
Melihat potensi bencana dan letak geografis Kabupaten Jepara, dimana Kabupaten Jepara sangat berpotensi untuk terkena bencana Tsunami, Gempa, Kecelakaan Laut dan Angin Puting beliung yang mengakibatkan akses jalan terputus sehingga daerah terdampak menjadi terisolir.
Dengan berkaca dari kejadian tersebut, maka melalui program Kesiapsiagaan Bencana Berbasis Masyarakat (KBBM) yang dicanangkan oleh PMI Kabupaten Jepara, diharapkan potensi kemandirian dan kesadaran masyarakat dalam menghadapi bencana dapat tumbuh serta berkembang, sehingga bilamana sewaktu-waktu terjadi bencana masyarakat sudah siap dan siaga untuk menghadapinya yang secara tidak langsung angka resiko bencana dapat sedikit ditekan. Karena orang yang pertama kali melakukan tanggap darurat bencana tentu saja adalah masyarakat itu sendiri, untuk itu kemandirian masyarakat dalam menghadapi bencana sangat dibutuhkan.
Oleh karena itu, PMI Kabupaten Jepara akan menyelenggarakan Perekrutan Satu Desa Dua Relawan dimana kedepannya akan tergabung dalam Tenaga Sukarela PMI. Dengan tujuan yang ingin dicapai adalah Meningkatkan kapasitas yang dimiliki masyarakat dalam kesiapsiagaan dan upaya pengurangan risiko bencana yang suatu saat terjadi dilingkungannya; Setiap desa di Kabupaten Jepara minimal terdapat 2 Relawan memiliki pengetahuan dan ketrampilan tentang Kesiapsiagaan dalam menghadapi Bencana sebagai tangan panjang PMI Kabupaten Jepara; Peserta dapat mengaplikasikan ketrampilan yang dimiliki di masyarakat; Peserta dapat menggerakkan dan memotivasi masyarakat dalam upaya Kesiapsiagaan Menghadapi Bencana
Sedangkan materi yang diberikan kepada para relawan desa ini diantaranya adalah:
1. Orientasi Kepalangmerahan
2. Relawan PMI (SIBAT)
3. Manajemen Bencana
4. Publikasi dan Penyampaian informasi bencana
5. Assesment
6. Pertolongan Pertama
7. Evakuasi
8. Simulasi
Komentar