PMI Jepara dibanjiri Siswa SDUT Bumi kartini
Puluhan siswa SD UT Bumi Kartini Jepara laksanakan program outing class dengan berkunjung dan belajar di PMI kabupaten Jepara pagi ini kamis 23 november 2017. kegiatan ini di ikuti oleh 86 siswa dan 6 guru pendamping.
dalam acara tersebut para siswa SD UT yang hadir di PMI di sambut langsung oleh kepala Markas PMI Kabupaten Jepara Roosiana Rahmawati di aula PMI Kabupaten Jepara. beliau menyampaikan bahwa PMI terbuka untuk kegiatan belajar adik-adik baik dari SDUT Bumi Kartini maupun dari siswa dari sekolah lainnya yang ingin mempelajari tentang ilmu kepalangmerahan .
Zainal Faruq (27) salah satu guru pendamping kegiatan tersebut menuturkan kegiatan outing class merupakan giat rutin tahunan agenda sekolah supaya siswa mengenal lebih jauh linkungan sosial mereka bukan hanya sebatas teori namun melihat secara langsung aplikasinya.
Di PMI para siswa menerima pengenalan kepalang merahan dan pengenalan donor darah serta melihat proses pengolahan darah di laboratorium PMI yang di dampingi oleh petugas unit donor darah.
Asrori petugas UTD PMI yang memfasilitasi kegiatan tersebut menyampaikan rasa senangnya atas kunjungan adik-adik dari SD UT karena para peserta sangat antusias dalam mempelajari materi yang di paparkan .
berbagai pertanyaan di lontarkan oleh peserta, bahkan mereka bercita cita nanti ketika dewasa ingin jadi pendonor aktif supaya dapat membantu sesama yang membutuhkan
di akhir kegiatan tersebut PMI Jepara menerima Plakat Kegiatan dari SD UT sebagai tanda terimakasih dan harapan kedepan PMI makin sukses dan dapat bermanfaat bagi semua yang membutuhkan serta kedepanya kerjasama PMI dengan SDUT yang telah terjalin dapat berkelanjutan.
upaya pembelajaran siswa memang hendaklah tidak melulu di dalam kelas dan PMI menyambut baik dengan adanya kegiatan outing class semacam ini. ketua PMI Kabupaten Jepara Sutedjo SS juga menyampaikan PMI ini adalah organisasi sosial kemanusiaan milik masyarakat jadi maju tidaknya PMI tergantung dari masyarakat. masyarakat dapat bergabung dalam kegiatan PMI baik dengan menjadi Relawan PMI atau dengan turut serta menjadi donatur dalam berbagai kegitan PMI.
Dy07
Komentar