HUT ke-74 PMI: Pemberian Penghargaan Bagi Donor Sukarela di Jepara
JEPARA 18/9 Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Jepara menyambut HUT ke-74 PMI dengan menggelar temu donor darah sukarela di Pendapa Kartini Kabupaten Jepara rabu pagi. Pada kesempatan itu, PMI Jepara memberikan apresiasi dan penghargaan bagi para pendonor darah yang selama ini sudah rutin mendonorkan darahnya secara sukarela di UTD PMI Jepara.
dalam kesempatan tersebut, jumlah peserta yang mengikuti sebanyak 172 pendonor yang mendapat apresiasi tersebut. Mereka yang diberi apresiasai penghargaan adalah bagi pendonor yang telah mendonorkan darahnya sebanyak 10 kali hingga 100 kali. Mereka di antaranya Agus Santoso, petinggi Desa Tegalsambi yang telah 100 kali mendonorkan darah, Himawan Bayu asal Desa Lebuawu dan Agung Nugroho asal Desa Kuwasen yang sudah 75 kali donor, serta Yulianto asal Desa Plajan yang sudah 50 kali mendonorkan darah.
Ketua PMI Kabupaten Jepara Sutedjo mengatakan, kegiatan yang merupakan rangkaian perayaan menyambut HUT ke-74 PMI. ”Pemberian penghargaan bagi para pendonor di Jepara sebagai bentuk apresiasi kami,” katanya.
Sutedjo melanjutkan, para pendonor itu bahkan ada yang telah rutin donor sejak usia 17 tahun. ”Kami berharap semangat ini bisa ditularkan pada yang lain,” jelasnya.
Beberapa tahun terakhir, jumlah pendonor darah di PMI Kabupaten Jepara terus mengalami peningkatan. Pada 2019, sedikitnya ada 1.600 pendonor setiap bulan.
Sutedjo menambahkan, selain temu donor darah sukarela yang dilaksanakan kemarin, dalam rangkaian HUT ke-74 PMI hari ini, akan digelar pula syukuran dan sharing sukarelawan PMI. Kemudian, pada 25-26 September mendatang, akan dilaksanakan pelatihan relawan untuk Kecamatan Bangsri dan Kembang. ”Kami berharap, ke depan bisa melaksanakan tugas kemanusiaan dengan lebih baik lagi,” ujarnya.
Sementara itu, Mulyaji, asisten II Sekda Jepara mewakili Plt Bupati Jepara menyampaikan, pemkab mengapresiasi beragam upaya yang telah dilakukan PMI Jepara demi meningkatkan kesadaran masyarakat agar donor darah. ”Terbukti dari tahun ke tahun jumlah pendonor meningkat,” tuturnya.
Mulyaji berharap, semua pihak mau mendukung berbagai progam PMI Jepara. ”Baik kegiatan donor darah maupun progam sosial lain,” imbuhnya.
Komentar